15 Alasan Harus ke PRADIKA RABBIT

Posting Populer

11.29.2009

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (4)

.
0 komentar

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (4)

Carbohydrate (Karbohidrat)

Karbohidrat merupakan senyawa organik yang terdiri atas unsur karbon, hydrogen, dan oksigen. Karbohidrat memiliki fungsi sebagai sumber energi utama dalam ransum kelinci. Walaupun sebagai sumber energi utama, kelinci hanya membutuhkan sedikit karbohidrat untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.



Dalam pemberian karbohidrat dalam ransum kelinci perlu diperhatikan takarannya karena kelinci yang diberi asupan nutrisi karbohidrat berlebih selain menyebabkan obesitas juga dapat memperbesar peluang kelinci untuk terkena enterotoxaemia (kembung). Mengapa? Karena di dalam usus kelinci terjadi penumpukan karbohidrat berlebih, melebihi kapasitas usus dalam menyerap karbohidrat sehingga terjadi penumpukan karbohidrat. Hal tersebut berakibat fatal, karena penumpukan karbohidrat membantu meningkatan bakteri E.coli dan Clostridia di dalam usus yang menyebabkan enterotoxaemia.

readmore »»

11.23.2009

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (3)

.
0 komentar

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (3)

Fat (Lemak)

Tidak hanya kebutuhan nutrisi kelinci berupa protein dan serat saja yang kelinci butuhkan. Kelinci juga membutuhkan asupan lemak dalam makanan mereka. Lemak terdiri atas unsur – unsur karbon, hydrogen, dan oksigen dan menghasilkan energy sebesar 9,3 kcal per gramnya..



Besar kebutuhan nutrisi lemak pada ransum kelinci sebesar 1-3%, dengan lebih detailnya 1% untuk keseharian kelinci dan 3% untuk kelinci hamil dan menyusui dan dalam masa pertumbuhan. Kandungan lemak dalam ransum kelinci juga mengakibatkan daya palabilitasnya meningkat. Namun, lemak jika dikonsumsi berlebih dapat mengakibatkan arteriosclerosis (penyumpatan darah arteri pada jantung kelinci).

readmore »»

11.20.2009

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (2)

.
0 komentar

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (2)

Protein

Setelah kita mengetahui alasan mengapa serat diperlukan dalam pemenuhan kebutuhan nutrisi kelinci, mari kita coba membuka pengetahuan kita tentang pentingnya protein bagi kelinci peliharaan kita..



Kebutuhan nutrisi kelinci akan protein normalnya sekitar 12-13%. Asupan protein lebih tinggi 17-18% biasanya untuk kelinci indukan dan 15% protein untuk kelinci dalam masa pertumbuhan. Protein dapat biasanya terkandung dalam konsentrat (pellet, dedak, pollard), dan sedikit pada rumput.

Perlu diperhatikan, bahwa asupan protein yang berlebih dapat mengakibatkan gangguan pernafasan pada kelinci dan infeksi pada mata.

readmore »»

11.17.2009

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (1)

.
0 komentar

KEBUTUHAN NUTRISI KELINCI (1)

Sama halnya dengan makhluk hidup lainnya, kebutuhan nutrisi kelinci seperti serat, protein, lemak, karbohidrat, serta zat -zat mineral dan juga vitamin wajib untuk dipenuhi setiap harinya. Kebutuhan nutrisi kelinci tidak sama untuk setiap ekornya...

Maksudnya adalah tentu saja kebutuhan nutrisi kelinci dewasa, hamil dan pasca melahirkan, serta kelinci yang sedang dalam pertumbuhan dan masa penyembuhan pasca sakit memilki kebutuhan nutrisi yang berbeda. Semua kebutuhan nutrisi kelinci akan kami uraikan satu persatu, mulai dari serat hingga mineral dan vitamin.

Fibre (Serat)

Serat merupakan komponen terpenting dalam pakan kelinci. Kelinci membutuhkan serat baik serat kasar maupun serat yang lembut (mudah dicerna).
Fakta mengenai kebutuhan nurisi kelinci untuk serat bagi tubuh kelinci, yaitu :

1. Kelinci membutuhkan serat kasar lebih banyak untuk memudahkan dalam sistem pencernaan yang terjadi di usus (gastrointestinal system) dan untuk menjaga kesehatan organ usus. Karena pakan yang mengandung serat kasar menjaga keseimbangan bakteri yang ada di dalam usus kelinci (proses fermentasi)

2. Serat juga berguna untuk memudahkan pencernaan kelinci terutama dalam proses pembentukan feses caecotrophy, serta untuk mencegah obesitas.

3. Pemberian serat kasar dapat mengurangi kebosanan dan mencegah stress pada kelinci, karena pemberian rumput mampu menjaga perilaku kelinci seperti pada perilaku alaminya.

Kelinci membutuhkan sekitar 18-20% serat dan 10% darinya mengandung serat kasar. Kelinci yang mengkonsumsi serat lebih resisten terkena penyakit seperti mucoid entritis atau enterotoxaemia (kembung).

readmore »»

11.14.2009

BERBAGAI CARA DALAM MEMEGANG (HANDLING) KELINCI

.
3 komentar

BERBAGAI CARA DALAM MEMEGANG (HANDLING) KELINCI

Ada berbagai macam cara dalam memegang (handling) kelinci. Mulai dengan yang sering kita lihat mencengkeram tengkuk kelinci dan memegang serta menahan bagian belakang tubuh kelinci hingga cara yang jarang dilakukan tetapi cara tersebut tidak menyakiti kelinci.

Inilah penjelasan dan gambar berbagai cara dalam memegang (handling)kelinci...



1. Cara pertama yang sudah sering kita temui yaitu dengan lembut mencengkeram tengkuk kelinci kemudian mengangkatnya dan sementara tangan satunya memegang serta menahan bagian belakang tubuh kelinci.





2. Cara yang kedua ialah dengan memegang dada kelinci dengan lembut sambil menjepit kedua kaki depan kelinci dan tangan satunya memegang dan menahan bagian belakang tubuh kelinci.




3. Cara ketiga dengan menidurkan kelinci pada lengan tangan dan tangan sebelahnya memegang dan menahan kelinci apada dadanya agar tidak jatuh.


4. Cara keempat hampir sama dengan cara ketiga, bedanya terletak pada arah dari kelinci dan handlingnya. Cara keempat meng-handling kelinci dengan mencengkeram tengkuk kelinci dengan lembut kemudian menidurkan di lengan sambil tetap mencengkeram sedangkan tangan sebelahnya ikut membantu dalam handling

readmore »»

11.12.2009

CIRI - CIRI KELINCI YANG SAKIT

.
39 komentar

CIRI - CIRI KELINCI YANG SAKIT

Kelinci yang sakit dapat diakibatkan oleh bermacam - macam hal, bisa melalui kuman, parasit dan virus. Pradika Rabbit akan berbagi tips untuk mendiagnosa awal kelinci sakit, apa saja ciri - ciri kelinci yang sakit itu?




1. Nafsu makan kelinci berkurang, sehingga hanya makan sedikit atau bahkan tidak makan sama sekali.
2. Perhatikan kotoran kelinci! Normal, encer atau tidak mengeluarkan kotoran sama sekali.
2. Kelinci yang sehat ialah kelinci yang aktif (suka bergerak dan berlari), jika kelinci hanya diam saja kemungkinan sakit.
3. Pandangan mata sayu/kosong (seperti ngelamun).
4. PENTING !! Kelinci yang sakit harus dipisahkan dari kelinci yang sehat, agar tidak menular ke yang lain dan lebih mudah untuk memantaunya.
5. Segera menghubungi Dokter Hewan terdekat atau kepercayaan Anda, jangan menunda atau akan semakin membuat parah keadaan kelinci.

readmore »»

11.09.2009

TIPS MEMBERI RUMPUT

.
5 komentar

TIPS MEMBERI RUMPUT
Rumput merupakan pakan utama alami bagi kelinci, oleh karena itu sebagai peternak yang aware dengan kesehatan kelincinya, Pradika Rabbit punya beberapa tips :


1. Rumput yang sudah di dapat dicuci dengan air mengalir untuk mengurangi debu - debu dan tanah yang menempel yang dapat mengakibatkan mencret pada kelinci.
2. Setelah dicuci rumput dipotong kecil - kecil sekitar 3-5cm, ini dilakukan agar kelinci lebih mudah untuk memakannya.
3. Jemur kembali rumput agar tidak terlalu basah.
3. Setelah kering (bisa juga disimpan kembali), beri kelinci potongan rumput di tempat makan kelinci agar rumput tidak terinjak dan terkena kotoran kelinci, karena rumput yang terkena kotoran kelinci tidak akan dimakan.
4. Kandang jadi lebih bersih dan mudah untuk membersihkannya serta lebih hemat rumput

readmore »»
 

PETERNAKAN KELINCI SURABAYA PRADIKA RABBIT

Tempatnya Hobiis, Peternak dan Pecinta Kelinci Mencari Info dan Kelinci Berkualitas