PENGAWETAN HIJAUAN PAKAN TERNAK (2)
Metode Kering (HAY)
Pengawetan hijauan pakan ternak terbagi atas dua metode yakni secara kering dan secara basah. Pengawetan hijauan pakan ternak secara kering dengan menggunakan metode Hay. Hay merupakan hijauan pakan ternak yang sengaja dipotong dan dikeringkan dengan tujuan agar dapat diberikan pada ternak di waktu lain. Pembuatan hay paling tepat yakni pada saat kandungan nutriennya maksimal yaitu saat menjelang berbunga.
Pada pembuatan Hay, prinsip yang digunakan yakni menurunkan kadar air dari hijauan pakan ternak hingga menjadi 15 – 20%. Proses pembuatan hay dengan cara menguapkan hijauan pakan ternak, proses ini dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu dengan sinar matahari, panas buatan dan aliran udara.
Nah,lalu bagaimana ciri-ciri Hay yang baik itu? Hay yang berkualitas baik berwarna hijau kekuningan, daunnya tidak banyak yang rusak, jika diremas tidak mudah patah dan sedikit terdapat pencemaran kotoran.
3 comments
hay itu apayah... apakah rumput.. dan tahan berapa lama biasanya setelah diawetkan... tks..
Iya rumput,kan uda ada gambarnya
rumput apa saja yang bisa dikeringkan dan yang baik untuk kelinci... boleh gk ilalang diberikan ke kelinci..
Posting Komentar